spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pemprov Kaltim Berkomitmen dalam Penanganan Banjir di Kota Samarinda

SAMARINDA – Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim Sri Wahyuni mengatakan pihaknya juga terus berkomitmen membantu menuntaskan banjir yang ada di Kota Samarinda.

Pemprov Kaltim melalui Dinas PUPR Kaltim sejak 4 tahun belakangan ini telah mengucurkan dana sebesar Rp67,1 miliar untuk penanganan banjir.

Anggaran yang telah dikucurkan Pemprov Kaltim, tahun anggaran 2019 sebesar Rp11,9 miliar, tahun 2020 kembali dialokasikan Rp15 miliar. Tahun 2021 karena pandemi Covid-19 turun menjadi Rp10,2 miliar, kemudian tahun 2022 naik menjadi Rp20,2 miliar dan tahun 2023 Rp9,8 miliar untuk normalisasi SKM.

“Untuk anggaran tahun ini juga sudah dianggarkan dan bisa dicek ke Dinas PUPR,” ujarnya.

Hingga saat ini Pemprov Kaltim masih melanjutkan memberikan dorongan untuk program penanganan banjir di Kota Samarinda. Sri Wahyuni mengatakan, Pemprov Kaltim secara konsisten memberikan dukungan terhadap penanganan banjir di Kota Tepian.

“Setiap tahun pemprov selalu komitmen membantu menyelesaikan masalah banjir di Samarinda,” ungkapnya.

Lebih lanjut Sri Wahyuni, mengatakan, Pemprov Kaltim memberikan perhatian masalah banjir pada pembangunan penurapan sepanjang Sungai Karang Mumus (SKM), serta beberapa kegiatan lainnya.

“Saya pernah tahu itu karena dari Kepala Dinas PUPR Provinsi yang mengekspos, dan memang ada banyak kegiatan kita dalam menangani banjir di Samarinda,” tutupnya.

Pewarta : RM

Editor : RM

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img