TANJUNG REDSEB – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Berau meminta pemerintah daerah untuk bersikap terbuka terhadap calon investor dari berbagai sektor guna mewujudkan pertumbuhan ekonomi yang inklusif serta mendukung pembentukan sumber daya manusia (SDM) di Bumi Batiwakkal.
“Saya memiliki harapan besar kepada pemerintah agar lebih optimis dalam membangun daerah tanpa harus pilih-pilih calon investor,” ujar Anggota DPRD Berau, Grace Warastuty Langsa.
Menurut Grace, saat ini Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Berau masih bergantung pada sektor tambang batu bara dan perkebunan sawit. Padahal, banyak peluang usaha yang dapat digali untuk meningkatkan PAD melalui investasi di sektor lain.
“Pemerintah harus menerima perkembangan zaman. Mungkin ada calon investor yang bergerak di sektor toko industri terkini, restoran modern, hotel, hingga wahana permainan,” lanjutnya.
Grace juga menekankan pentingnya pemetaan wilayah untuk menarik minat investor, baik di kawasan dalam kota maupun di daerah terluar, termasuk pesisir. Ia mendorong pemerintah untuk gencar melakukan promosi potensi Berau, khususnya di empat kecamatan terdekat dan terjauh.
“Pemerintah perlu menetapkan target realisasi ekonomi yang bertumbuh setiap tahun, agar SDM dapat berkembang secara berkelanjutan untuk mendukung pembangunan, pendidikan, dan sektor lainnya di Berau,” pungkasnya. (adv)