SAMARINDA – Anggota DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) dari Komisi III, Sayid Muziburrachman, menggelar program Penguatan Demokrasi Daerah di wilayah Loa Janan Ilir pada Sabtu (25/1/2025). Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya demokrasi dalam kehidupan sehari-hari.
Menurut Sayid, pemahaman tentang demokrasi merupakan salah satu program utama DPRD Kaltim untuk menciptakan masyarakat yang lebih sadar akan hak dan tanggung jawabnya dalam sistem demokrasi. Program ini diharapkan dapat memperkuat praktik demokrasi di wilayah kabupaten dan kota se-Kaltim.
“Tujuan program itu jelas agar warga kaltim paham dan proses kehidupan demokrasi di Kalimantan Timur berjalan sesuai kaidah dan ketentuan yang berlaku,” kata Sayid Muziburrachman.
Dikemas dengan tema Demokrasi di Era Reformasi, program pembekalan itu menghadirkan sejumlah perwakilan warga, dan tokoh masyarakat. Selain itu, juga menghadirkan narasumber Abdullah dan Muhammad Sukkur, dan Ahmad Dimas sebagai moderator.
Menurut Sayid, setiap warga berhak atas hidup berdemokrasi yang baik. Tetapi tak semua warga memahami dengan baik bagaimana menjadi warga yang demokratif. Butuh pendampingan dan pemahaman agar warga tak sekadar memahami demokrasi hanya pada momen-momen tertentu. Tetapi, bisa menjalaninya sebagai bagian dari kehidupan mereka masing-masing.
“Itulah tujuan program ini kita gelar. Sekaligus menjadi langkah silaturahim antara wakil rakyat dan konstituennya,” katanya.
Ia berharap lewat kegiatan ini, pemahaman warga akan sistim dan pola demokrasi di era modern dan serba cepat ini, bisa didapatkan. Bahkan harapan bahwa setiap warga negara menjadi bagian penting dari pilar demokrasi bangsa, bisa diwujudkan.
Pewarta : Adhi Abdhian
Editor : Nicha R