TENGGARONG – Kelurahan Mangkurawang, Kecamatan Tenggarong, Kutai Kartanegara (Kukar), berencana melakukan normalisasi anak Sungai Mahakam yang mengalir di kawasan Mangkurawang. Menjadi satu dari sejumlah program yang dipersiapkan pada APBD Perubahan (APBD-P) Kukar 2023. Disamping ada pengerjaan perbaikan jalan dan gang.
Lurah Mangkurawang, Sufiansyah, menyebutkan jika normalisasi sungai tidak segera dilakukan, maka akan berdampak bagi kelanjutan para petani di tiga wilayah. Yakni yang berada di Desa Bendang Raya, Rapak Lambur dan Spontan.
“Tiga daerah atas tidak bisa menyawah. Mereka kebanjiran, kalau sungai dinormalisasi otomatis mereka dapat bersawah di atas,” ungkap Sufiansyah.
Selain itu, peningkatan produktivitas kelompok petani dan nelayan juga tidak luput dari bantuan yang disalurkan oleh Kelurahan Mangkurawang. Yakni penyaluran bantuan tiga unit perahu ces dan enam unit mesin ketinting. Dimana ada 10 pembudidaya ikan keramba dan 3 kelompok nelayan.
Dirinya berharap pada tahun berikutnya, para nelayan, petani dan kelompok pembudidaya ikan bisa memperoleh bantuan lebih banyak lagi dari Pemkab Kukar. “Kelurahan Mangkurawang berterima kasih atas bantuan yang diberikan setiap tahunnya. Mudah-mudahan bantuan ini lebih besar dan lebih banyak lagi, kami mengharapkan begitu,” pungkasnya. (adv)