spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Akhiri Puasa Gelar Selama 32 Tahun Sepak Bola di SEA Games, Hetifah: Buah Pembinaan Berjenjang

SAMARINDA – Timnas U-22 Indonesia berhasil mengunci emas SEA Games 2023 setelah menyudahi perlawanan Timnas Thailand dengan skor 5-2 pada pertandingan di Kamboja, Selasa 16/5/2023) malam.

Selain mengakhiri dominasi Thailand di Cabang Olahraga (Cabor) Sepakbola di SEA Games, kemenangan tersebut juga menandai akhir puasa gelar Indonesia selama 32 tahun di cabor sepakbola dalam ajang olahraga se-Asean tersebut.

Prestasi Timnas Garuda ini mendapat apresiasi dari Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian. Ia mengaku bangga atas kemenangan Garuda Muda tersebut.

“Sangat bangga atas kemenangan Timnas U-22 yang mengalahkan Thailand dengan skor telak 5-2. Meskipun diiringi sedikit keributan dalam pertandingan tersebut, Timnas U-22 berhasil memenangkan gelar juara SEA Games 2023 setelah 32 tahun berpuasa,” jelasnya pada Rabu (17/5/2023).

Dirinya pun menilai bahwa prestasi tersebut merupakan hasil kerja keras dan pembinaan berjenjang di sepakbola Indonesia.

“Setiap pertandingan adalah bentuk pembinaan berjenjang. Oleh karena itu, saya berharap para pemain U-22 ini mendapatkan bekal penting untuk bertanding di kompetisi-kompetisi berikutnya pada tahun 2023, seperti Kualifikasi Piala Asia U-23, Kualifikasi Olimpiade 2024, dan Asian Games 2023,” sambungnya.

Optimisme terhadap prestasi Timnas Indonesia di masa depan juga tercermin dalam ucapan Politisi Golkar ini. Menurutnya, dengan adanya bakat-bakat muda yang ada, ia yakin para pemain U-22 akan mampu berkontribusi di Timnas Senior Indonesia dan tentunya meraih prestasi yang membanggakan lainnya. (eky)

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

INFO GRAFIS