spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Bupati Kukar Buka Kegiatan Sosialisasi Tata Kelola Aset Desa

TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, membuka Sosialisasi Tata Kelola Aset Desa yang disertai penyerahan aset berupa komputer dan laptop kepada 138 desa di Kukar. Kegiatan ini berlangsung di Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kukar, Senin (5/8/2024).

Edi Damansyah menegaskan bahwa aset tersebut merupakan langkah strategis dalam mendukung program Digitalisasi Pelayanan Publik (DiSAPA) Idaman. Menurutnya, keberhasilan program ini memerlukan ketersediaan sarana pendukung yang memadai, mulai dari tingkat kabupaten hingga desa.

“Sosialisasi ini penting agar para penerima memahami legalitas dan fungsi dari aset yang diserahkan. Saya berharap aset ini dapat dijaga dan dimanfaatkan dengan baik sesuai peruntukannya,” kata Edi.

Edi juga berharap perangkat desa lebih aktif dengan adanya bantuan ini, serta menekankan pentingnya pelatihan bagi staf dan operator desa untuk memastikan penggunaan aset secara optimal.

Penyerahan 138 laptop dan komputer ini merupakan bagian dari implementasi Program Digitalisasi Pelayanan Publik (DiSAPA) yang menjadi bagian dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kukar 2021-2026. Program ini bertujuan membangun tata kelola pemerintahan yang efektif, efisien, transparan, dan akuntabel berbasis teknologi informasi. (ADV)

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

INFO GRAFIS