PASER – Pemerintah Kabupaten Paser dalam empat tahun ke depan menargetkan capaian makro ekonomi di daerah meningkat menjadi 4,5 persen.
Penetapan target yang menentukan tingkat keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan daerah secara umum ini didasari atas capaian yang telah diraih pada 2024.
Bupati Kabupaten Paser, Fahmi Fadli, mengatakan meski beberapa tahun ke belakang pemerintah dihadapkan berbagai dinamika seperti pandemi Covid-19, namun pembangunan tetap dapat terlaksana dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
Hal itu dibuktikan dengan capaian ekonomi makro Kabupaten Paser sampai dengan tahun 2024. Di mana pertumbuhan ekonomi menunjukkan tren yang positif pada angka 3,77 persen meningkat dari tahun 2023 sebesar 1,38 persen.
“Persentase penduduk miskin mengalami penurunan dari 9,11 persen di 2023, menjadi 8,63 persen di 2024,” kata Fahmi, Sabtu (22/3/2025).
Selain itu, pengangguran terbuka turut mengalami penurunan dari 4,72 persen pada 2023 menjadi 4,53 persen di 2024.
Berdasarkan capaian tersebut, Pemerintah Kabupaten Paser menetapkan target ekonomi makro satu persen lebih tinggi di tahun 2029.
“Tidaklah berlebihan apabila saya menargetkan capaian makro Kabupaten Paser sampai dengan 2029, yaitu pertumbuhan ekonomi sebesar 4,5 persen, persentase penduduk miskin sebesar 6,63 persen, pengangguran terbuka sebesar 3,66 persen, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) sebesar 77,44 persen dan rasio Gini sebesar 0,26,” sebutnya.
Pewarta: Nash
Editor: Yahya Yabo