spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kebakaran Hebat Landa Pemukiman Tanah Abang, Puluhan Rumah Ludes Terbakar

JAKARTA – Kebakaran hebat terjadi di Kawasan Petojo Selatan, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu, (26/2) petang. Kebakaran terjadi di sebuah bangunan yang merupakan rumah tinggal warga.

Dikutip dari akun twitter resmi BPBD DKI Jakarta @BPBDJakarta, kebakaran terjadi sekitar pukul 17.35 WIB. Api diduga muncul dari sebuah rumah tinggal yang berada di jalan Tanah Abang 5, RT 003 RW 003, Kelurahan Petojo Selatan, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat. Atas peristiwa ini, puluhan rumah semi permanen di Jalan Tanah Abang terbakar.

Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Pusat, Asril Rizal, membenarkan kebakaran besar di rumah penduduk.

“Api cukup besar yang membakar rumah penduduk semi permanen,” ucap Asril dihubungi wartawan, Minggu, 26 Februari 2023

Sementara itu, Lurah Petojo Selatan Rahmad Hidayat mengatakan, diperkirakan kurang lebih 50 rumah terbakar. “Bangunan di sini kebanyakan semi permanen dengan dibangun bilik-bilik kecil,” ucapnya.

Rahmad mengatakan kebanyakan yang tinggal di lokasi terbakar merupakan warga Madura. Umumnya, mereka berprofesi sebagai pedagang.

“Kebanyakan orang madura yang tinggal di sini dan mereka juga tidak melapor ke pihak RT kalau pada tinggal. Untuk jumlah berapa jiwa dan kepala keluarga (KK) dan peristiwa kebakaran masih dicari tahu,” ungkapnya.

Rahmad mengatakan sejumlah tempat pengungsian juga telah disiapkan. Mulai dari di kantor Kelurahan Petojo Selatan, Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) dan lokasi lainnya.

Hingga malam tadi, petugas sudah berhasil mengendalikan api. Setidaknya, 8 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan Api.

Dalam penanggulangan musibah kebakaran ini, petugas gabungan juga diterjunkan untuk memberikan pertolongan pertama pada korban kebakaran dan menangani dampak kebakaran lainnya.

Tim gabungan yang dikerahkan terdiri dari petugas PLN, Palang Merah Indonesia, Ambulans Gawat Darurat, Dishub, Satpol PP, PSKB/Tagana, Polsek, dan Koramil.

Belum diketahui apa yang menjadi penyebab kebakaran ini terjadi. Hingga berita ini ditulis juga tidak ada korban jiwa yang dilaporkan dari musibah kebakaran ini. (net/mk)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img