spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Musim Hujan Mereda di Bontang Memasuki Februari 2025

BONTANG – Dari pemantauan tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bontang, prediksi curah hujan dan intensitas hujan di Februari 2025 memasuki kategori menengah, di mana untuk wilayah Kota Bontang musim hujan semakin menurun.

Kepala Pelaksana (BPBD) Kota Bontang, Usman, menyampaikan untuk di awal Januari 2025 curah hujan masih terbilang sangat tinggi, akan tetapi saat memasuki Februari 2025 intensitasnya semakin berubah menjadi menurun yakni antara 201-300 mm.

“Untuk musim penghujan kian berkurang bahkan di akhir Februari ini akan menurun lagi,” ucapnya saat dikonfirmasi, Senin (3/2/2025).

Bahkan akibat masih memasuki musim penghujan, ada sebagian titik di wilayah Kota Bontang yang terdampak dan menjadi langganan banjir salah satunya di wilayah Guntung, Kecamatan Bontang Utara.

“Kalau banjir masih ada di beberapa wilayah termasuk yang menjadi langganan di Guntung karena bersamaan dengan air pasang,” paparnya.

Adapun wilayah yang masih terdampak dengan banjir rob, meliputi sepanjang jalan Kapten Tendean atau Bontang Kuala (BK), Bontang Baru, hingga gang Cempaka dan sekitarnya.

Usman pun menambahkan untuk di wilayah Kota Bontang yang saat ini masih terdampak banjir agar masyarakat tidak terlalu panik sebab banjir yang muncul terjadi akibat dari banjir kiriman.

BPBD Kota Bontang tetap meminta pada masyarakat agar selalu memperhatikan keadaan air dan juga memantau terus info BMKG di media sosial.

Penulis: Dwi S
Editor: Yahya Yabo

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

INFO GRAFIS