spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pembayaran Gaji ASN di Kota Samarinda Terlambat, Ini Penyebabnya !

SAMARINDA – Pembayaran gaji Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kota Samarinda mengalami keterlambatan yang membuat para ASN belum menerima gaji mereka hingga kemarin.

Wali Kota  Samarinda, Andi Harun, menjelaskan bahwa keterlambatan ini disebabkan oleh adanya peraturan baru yang dikeluarkan oleh presiden baru-baru ini.

Presiden menetapkan sistem baru yaitu Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD) RI. Dalam rangka mengimplementasikan sistem baru ini, sehingga memaksa pihak Pemkot Samarinda melakukan mutasi data dari sistem lama ke sistem yang baru.

“Keterlambatan ini disebabkan karena adanya sistem terbaru dan wajib memang karena sudah ditetapkan, jadi butuh waktu untuk mutasi data,” akunya saat ditemui oleh wartawan mediakaltim.com di sela-sela acara di DPRD Kaltim Senin (8/1/2023).

Andi Harun juga telah memerintahkan jajarannya untuk menyegerakan pembayaran gaji para ASN dengan menggunakan teknologi manual pada minggu ini.

“Sementara saya sudah perintahkan sekda dan BPKAD untuk tidak menunggu mutasi data. Jadi dengan sistem manual, agar segera ASN kita cepat menerima gaji,” pungkasnya.

Jadi keterlambatan ini murni karena perubahan sistem, bukan karena keuangan pemerintah. “Untuk keuangan kita Alhamdulillah sehat, ini murni karena perubahan sistem aja, ke depan tidak akan terjadi keterlambatan lagi,” tutupnya.

Pewarta : RM

Editor : RM

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img