BONTANG – Seorang warga Loktuan, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang, hampir menjadi korban penjambretan di Jalan Cipto Mangunkusumo, tepatnya di Bundaran Sintuk, Sabtu (25/1/2025) malam, sekitar pukul 22.00 Wita.
Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Loktuan, Aipda Bambang Sumantri, menyampaikan bahwa insiden terjadi saat korban dalam perjalanan pulang kerja. Ketika melintasi Bundaran Sintuk, korban menyadari bahwa dirinya diikuti oleh seseorang tak dikenal.
“Jadi ada yang mengikuti, dan si pelaku ini langsung menarik tas korban yang sedang dibawanya. Tetapi, tas yang sempat terjatuh belum sempat diambil, pelaku langsung kabur,” ungkapnya saat dikonfirmasi, Minggu (26/1/2025).
Korban mengalami sedikit syok akibat kejadian ini, namun beruntung tidak sampai terjatuh dari motor yang dikendarainya.
Aipda Bambang mengimbau seluruh warga agar lebih berhati-hati dan waspada di mana pun berada, karena kejahatan bisa terjadi kapan saja tanpa memandang siapa pun sebagai targetnya.
“Simpan barang berharga kalian di tempat yang aman, seperti di jok motor saat berkendara, terutama pada malam hari, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” jelasnya.
Terkait insiden ini, pihak Bhabinkamtibmas Kelurahan Loktuan berkomitmen memperketat pengawasan dan keamanan di wilayah tersebut. Aipda Bambang juga berharap masyarakat dapat segera melaporkan aktivitas mencurigakan kepada pihak berwajib.
Penulis: Dwi S
Editor: Agus S