spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Branding Penting untuk Perkenalkan Produk ke Masyarakat Luas

TANJUNG REDEB – Anggota Komisi II DPRD Berau, Rahman menyampaikan branding atau merk suatu produk sangat penting untuk meninggalkan ingatan atau bekas kepada konsumen yang telah menggunakan produk

Menurutnya, Branding atau merk adalah hal yang dibicarakan pelanggan saat mengkonsumsi atau menggunakan produk sehingga dapat menarik kembali konsumen untuk menggunakan produk tersebut kembali.

“Brand inilah yang memberi identitas pada produk, membuatnya dapat dikenali, dan membantu membangun ikatan emosional antara perusahaan dan konsumen,” ungkapnya.

Kemudian, dirinya mendorong untuk pengrajin produk lokal dapat memanfaatkan penggunaan branding dan merk untuk memperkenalkan produk lokal ke masyarakat luas.

Kemudian, dikatakannya jika brand bukan lebih dari sekedar nama, logo, dan tagline. Karena sesuai pengalaman yang dimiliki pelanggan saat membeli produk, yang dimiliki konsumen saat memakai produk dan persepsi target pasar tentang perusahaan, produk atau layanan.

“Keberadaan merk merupakan identitas yang dapat membedakan satu produk dengan produk lainnya. Jadi tugas Diskoperindag Berau, untuk membuat bagaimana produk lokal Berau ini bisa lebih dikenal secara luas,” tuturnya.

Rahman berharap jika kedepannya Diskoperindag bisa lebih memberikan perhatian kepada UMKM lokal. Karena dengan adanya branding juga bisa jadi motivasi UMKM berlomba menciptakan produk berkualitas.

“Dengan adanya branding yang baik untuk produk lokal dapat menambah penghasil bagi pengrajin produk lokal,” tandasnya. (Adv)

 

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER