spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Madri Soroti Mahalnya Biaya Sewa Tenda Expo Berau 2023

TANJUNG REDEB – Mahalnya harga sewa tenda pada Expo Berau disoroti oleh Ketua DPRD Berau, Madri Pani. Pasalnya, dipatok harga Rp 3-5 juta per tenda. Menurutnya sangat memberatkan pelaku UMKM lokal.

Diketahui, Pemkab Berau mengalokasikan dana yang cukup tinggi tahun ini, yakni sekitar Rp 3 miliar. Memang dalam hal ini Pemkab Berau bekerja sama dengan pihak ketiga untuk menyukseskan Expo Berau.

Dia tidak ingin akhirnya masyarakat jadi dirugikan. Padahal ini masih menjadi rangkaian Hari Jadi ke-70 tahun Kabupaten Berau dan ke-213 tahun Kota Tanjung Redeb. Sudah seharusnya ini menjadi pesta rakyat.

Dikatakan Madri, jangan sampai pemerintah daerah telah menggratiskan tenda malah di lapangan ada oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab dan menjadi praktik yang diduga pungutan liar (Pungli).

Dirinya sendiri melarang tegas adanya dugaan pungli yang dilakukan oknum-oknum tidak bertanggungjawab tersebut. Terlebih semua sudah diakomodir dengan APBD Berau, tidak sepantasnya masyarakat dibebankan biaya sewa lagi. Pun dengan nominal yang cukup besar. Menurutnya, dengan anggaran Rp 3 miliar itu cukup untuk mengakomodir semua tenda.

“Jangan sampai ini menjadi beban bagi masyarakat karena ada oknum yang tidak bertanggung jawab,” tegasnya.

“Ini pestanya masyarakat jangan sampai malah merugikan masyarakat,” tegasnya. (Adv/Mnz)

Pewarta: Amnil Izza
Editor: Irfan

 

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER