spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pelantikan Anggota DPRD Berau Terpilih Masih Tunggu Keputusan KPU

TANJUNG REDEB – Pemilihan Legislatif secara serentak pada 14 Februari 2024 telah usai. Munculah 30 nama legislatif yang akan menjalankan tugas dan fungsinya sebagai anggota DPRD Berau terpilih periode 2024-2029.

Namun, saat ini belum bisa dipastikan kapan akan dilaksanakan pelantikan anggota DPRD terpilih periode 2024-2029.

Untuk itu, Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Berau, Abdurrahman mengatakan keputusan kapan akan dilaksanakan pelantikan anggota DPRD Berau terpilih masih menunggu informasi dari KPU Berau sebagai pelaksana Pemilu di Kabupaten Berau.

“Kami masih menunggu daftar nama anggota DPRD Berau terpilih dari KPU Berau,” ucapnya.

Namun, dirinya menjelaskan telah berkomunikasi dan berkoordinasi dengan KPU Berau terkait penyerahan data tersebut kepada Sekretariat DPRD Berau.

“Kami membutuhkan data tersebut, untuk melakukan persiapan pelantikan. Seperti perlengkapan dan peralatan yang akan digunakan pada proses pelantikan,” ungkapnya.

Dari hasil komunikasi bersama KPU Berau, dirinya membeberkan data anggota DPRD Berau terpilih akan diberikan pada hari Rabu (16/4/2024) atau Kamis (17/4/2024) kepada Sekretariat DPRD Berau.

Dirinya membeberkan, hingga saat ini kepastian waktu untuk dilaksanakannya pelantikan masih belum pasti. Namun, menurut informasi pelantikan tersebut dilaksanakan pada Agustus mendatang.

“Untuk kepastian tanggal belum ada. Tapi, insya allah bulan Agustus nanti dilaksanakan,” tuturnya.

Kendati demikian, Abdurrahman menegaskan kapanpun akan dilaksanakan pelantikan anggota DPRD Berau terpilih, Sekretariat DPRD Berau siap untuk melaksanakannya.

“Tinggal menunggu instruksi dari KPU Berau kapan akan dilaksanakan pelantikan tersebut,” tandasnya.(Adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER