spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Waris: Anggaran Pendidikan Belum Maksimal Jamah Pedalaman

TANJUNG REDEB – Meski alokasi dana yang digelontorkan untuk bidang pendidikan cukup besar, yakni 20 persen dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Fakta pengembangan dunia pendidikan masih belum maksimal di Berau, menjadi perhatian Wakil Ketua Komisi III DPRD Berau, Abdul Waris.

“Itulah yang menjadi pertanyaan bagi saya. Khususnya segmen pembangunan fisik belum terealisasi secara maksimal. Anggaran pendidikan kita terjadi peningkatan, tapi saya lihat tidak terjadi di peningkatan bangunan fisiknya. Utamanya di pedalaman,” ujarnya, Kamis (22/2/2024).

ia menyebut, data yang ada di TU, tercatat mencapai angka Rp 2 triliun. “Kalau di catatan kita di divisi pendidikan itu hanya Rp 30 sampai Rp 40 miliar,” ungkap polisi Demokrat ini.

Dari besarnya anggaran bagi pendidikan itu, ia menyangkan masih banyak sekolah-sekolah disetiap pedalaman masih mengusulkan terkait soal pembangunan fisik.

“Inilah yang harus jadi perhatian kita bersama. yakni memaksimalakan anggran itu untuk pembangunan dan kelengkapan infrastruktur pendidikan,” tandasnya. (adv/mk/dprdberau)

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

INFO GRAFIS